Telur Puyuh Untuk Ibu Hamil, Berikut Segudang Manfaatnya

Telur Puyuh Untuk Ibu Hamil, Berikut Segudang Manfaatnya

Banyak yang bertanya “bolehkah ibu hamil makan telur puyuh?”, dan banyak yang beranggapan bahwa telur puyuh memiliki sedikit nutrisi karena ukurannya yang kecil. Tetapi faktanya telur puyuh memiliki banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh Bunda selama masa kehamilan lho.

Telur Puyuh Untuk Ibu Hamil

Satu porsi telur puyuh memiliki vitamin B2 dan zat besi lebih banyak dibandingkan dengan satu porsi telur ayam. Kalori di dalam telur puyuh dan kandungan proteinnya mirip dengan satu buah telur ayam, sehingga telur puyuh termasuk makanan sehat untuk ibu hamil.

Telur puyuh aman untuk dikonsumsi ibu hamil selama masih segar dan dimasak dengan matang. Hindari telur yang berbau tidak sedap, warnanya cokelat di kuning telur atau sudah melewati tanggal kedaluwarsa.

Menurut dokter anak William Sears, telur berair yang tidak matang menimbulkan ancaman keracunan makanan, dan harus dihindari.

Telur puyuh ataupun daging burung puyuh yang kurang matang dapat menyebabkan keracunan makanan, infeksi sistemik, dan kerusakan pada janin yang sedang berkembang. Jadi pastikan bahwa telur puyuh matang dan kondisi yang bersih.

Manfaat Telur Puyuh Untuk Ibu Hamil

Telur puyuh tidak hanya dianggap bernilai nutrisi tetapi bermanfaat bagi kesehatan secara keseluruhan. Menurut sebuah studi tahun 2013 di International Journal of Scientific and Research Publications, makan telur puyuh mendukung fungsi organ yang sehat di seluruh tubuh dan dapat membantu mencegah penyakit.

Konsumsi telur puyuh dianggap bermanfaat untuk kognisi dan sistem saraf, kekebalan tubuh dan pencernaan. Telur puyuh juga dianggap membantu menghilangkan racun dan berbagai jenis penyakit batu, seperti batu ginjal, hati, dan batu kandung empedu.

Manfaat telur puyuh termasuk menangkal anemia karena dapat meningkatkan hemoglobin dalam darah.

Manfaat ini juga akan dirasakan pada ibu hamil yang mengonsumsinya. Jadi, telur puyuh sangat baik untuk menjadi asupan harian ibu hamil. Akan tetapi, ingat selalu untuk memasaknya dengan matang dan bersih yaa… >_<.

Baca Juga: Paket Aqiqah Bandung Enak dan Berkualitas | Gratis Ongkir & Souvenir

https://aqiqahalhilal.com/paket-aqiqah-bandung/

Batasan Mengonsumsi Telur Puyuh Untuk Ibu Hamil

Telur puyuh mengandung kolesterol yang cukup tinggi. Menurut The American Heart Association (AHA) menyatakan kalau 50 gram telur puyuh atau sekitar 4 butir, mengandung 350 miligram kolesterol.

Sedangkan asupan kolesterol dalam sehari tidak boleh lebih dari 300 miligram, supaya mencegah risiko penyakit jantung. Karenanya ibu hamil perlu membatasi makan telur puyuh hanya 1-2 butir saja per hari.

Tapi ingat, hal ini bukanlah satu-satunya faktor yang menyebabkan kolesterol darah meningkat, ya. Ada berbagai pemicu lain seperti pola makan yang tidak sehat dan kurangnya aktivitas fisik.

Semoga informasi ini bermanfaat! (>v<)

TheAsianparent – Indonesia